LOMBOK SELATAN...Edisi #261 (D13) Mei 2016 - Juni 2016 MERASAKAN SPOT INDAH LOMBOK SELATAN Trip...

68
Edisi #261 (D13) Mei 2016 - Juni 2016 www.mancingmania.com MERASAKAN SPOT INDAH LOMBOK SELATAN Trip Super Spektakuler Thomas Asal Swedia Agenda Mancing Tahunan Pessel Fishing Tournament Pojok Kampus

Transcript of LOMBOK SELATAN...Edisi #261 (D13) Mei 2016 - Juni 2016 MERASAKAN SPOT INDAH LOMBOK SELATAN Trip...

  • Edisi #261 (D13) Mei 2016 - Juni 2016

    www.mancingmania.com

    MERASAKAN SPOT INDAHLOMBOK SELATAN

    Trip Super SpektakulerThomas Asal Swedia

    Agenda Mancing TahunanPessel Fishing Tournament

    Pojok

    Kamp

    us

    http://www.anekarayapancing.com

  • |edisi #261 1

    http://www.anekarayapancing.com

  • |edisi #261 2

    http://www.sm-group.co.id

  • |edisi #261 3

    SALAM REDAKSI

    Penerbit: PT. Sarana Informasi Mancing. Penanggung Jawab: Teddy. Pemimpin Umum/Perusahaan: Teddy. Redaksi: Indigo. Desain Grafis: Indigo. Ko-responden: M. Iskandar (Cirebon), Subagyo Slamet (Bekasi), Irwan Riduan (Tangerang), Argo X Mac (Balikpapan), Robby Ibrahim (Makassar), Irwan Chika (Karawang), Ardiansyah (Kendari), Teddy Nugroho (Papua), Suryanto (Serang), dan Agus Suyanto (Jakarta). Divisi Commercial: Ulfa. Bagian Umum: Egi.

    Kontak Iklan: Ulfa. Email: [email protected]. Website: www.mancingmania.com. Facebook: mancingmaniaonline. Alamat Redaksi, Sirku-lasi & Iklan: Komplek Sentra Pangeran Jayakarta Jl. Pangeran Jayakarta Ruko 129 Blok C No.32 Jakarta Pusat. Telepon/Faksimili: (021) 6245926Rekening: Bank BCA, a.n PT. Sarana Informasi Mancing No. 084 3080 551. Majalah Mancing Mania dipublikasikan oleh PT. Sarana Informasi Mancing.

    Redaksi menerima kiriman naskah yang sesuai dengan rubrik yang ada. Naskah diketik pada kertas kuarto, 2 spasi, dan sertakan foto pendukung, dalam bentuk cetak atau disket/CD dengan kualitas yang bagus. Bagi naskah yang memenuhi syarat, akan kami muat dan mendapat imbalan sepantasnya.

    Pembaca Setia Mancing Mania,

    Tidak terasa tinggal seminggu lagi umat muslim akan menjalankan ibadah puasa, di bulan ramadhan ini sebagian kolam pemancingan ada yang tutup serta ada juga yang buka, kolam pemancingan yang biasanya mengadakan lomba di pagi hari dibulan ramadhan mereka buka sore hari sambil menunggu adzan magrib yang sebagian orang menyebutnya ngabuburit. Buat para angler bulan Mei merupakan bulan yang sangat baik buat mancing ini terlihat ada berbagai event ataupun trip mancing yang diadakan mulai dari kolam, setu, dan laut. Ini terlihat jelas dengan berbagai event yang diadakan baik komunitas mancing dan toko pancing, antara lain adanya Pessel Fishing Tournament di pesisir selatan Sumatera Barat, Festival Barramundi di Cirebon, Kopdar Negeg Pulau Onrust, serta adanya pame-ran alat pancing yang diadakan oleh salah satu merk piranti pancing ternama yaitu Shimano yang diadakan di Jakarta. Dan merupakan bulan terakhir untuk mengadakan berbagai macam kegiatan mancing. Ada juga sebagian pemancing mengadakan kerja bakti member-sihkan setu yang selama ini tidak terjamah tangan manusia. Salam strike...

    Salam strikeRedaksi

  • |edisi #261 4

    DAFTAR ISI

    Salam Redaksi

    Daftar Isi

    FOKUS

    TRIP PEMANCINGAN

    COVER STORY

    Agenda Mancing Tahunan Pessel Fishing Tournament

    Trip Super Spektakuler Thomas Asal Swedia Catch & Release Antar Komunitas

    Sensasi Power Ikan ‘‘Bubara’’ Pulau Panun

    Explore Abis-Abisan Spot Monster Laut

    Merasakan Spot Indah Lombok Selatan

    Pojok Kampus

    Pojok Etalase

    Kilasan “We are The Champion www.mancingmania.com”

    Simpul “Silly Snell”

  • |edisi #261 5

    DAFTAR ISI

    Kalender Mancing Juni 2016

    Kolom Media Pancing

    #Trending Topic

    Mancing Barramundi Di Pesisir Pantai

    Kopdar Negeg Hinomiya Bareng Aneka Raya Pancing

    Pernik “3 Spesies Ikan Cantik Baru Di Indonesia”

    Ragam

    Advertisement

    facebook.com/mancingmaniaonline 54ACD3C9

    @mancingmaniatabloid

    BELANJA

    Memberikan Sponsor Perlombaan Mancing

    Umpan “Umpan Praktis Galapung Ikan Mas”

    Tips & Trik “Sukses Popping Dengan Piranti Yang Tepat”

    Info ProdukBedah Piranti

    LIPUTAN KHUSUS

    Penutupan Road Show Shimano Di Tahun 2016

    NEW

    NEW

    https://www.facebook.com/mancingmaniaonline?_rdr=p

  • |edisi #261 6

    FOKUS

    AGENDA MANCING TAHUNANPESSEL FISHING TOURNAMENT

    Kab. Pesisir Selatan - Sumatra Barat

  • |edisi #261 7

    Pesta para mania kembali diadakan oleh pemerintah kabupaten pesisir selatan Sumatera Barat. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan pemerin-tah Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat tahun 2016 dalam rangka “PESSEL FISHING TOURNAMENT’’ 2016.

    Painan adalah Ibukota dari kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) yang berjarak +/- 77km dari kota Padang Provinsi Sumatra Barat. Pagelaran Pessel Fishing Tournament tahun 2016 adalah tour-nament tahun ke-7 sejak pertama kali digelar pada tahun 2010. Dua kategori kelas dibuka oleh Panitia bagi para peserta, yaitu kelas profesional dan kelas tradisional.

    Untuk kelas profesional terdapat 20 team peserta yang mendaftar. Peserta-nya tidak hanya dari daerah Sumatera Barat saja. Ada yang berasal Pekanbaru, Jakarta, Semarang, bahkan dari negeri jiran Malaysia. Sedangkan untuk kelas tradisional terdaftar 12 team yang mengikuti lomba.

    Acara dimulai sejak hari Jumat malam tanggal 13 Mei 2016 dengan agenda acara pendaftaran ulang peserta dan technical meeting yang diselenggarakan

    Para angler dengan perahu masing-masing menuju spot mancing.MAS JUN

    FOKUS

    di rumah dinas Bupati Pessel Painan Sumatera Barat. Keesokan harinya tepat pukul 07.30 pagi bertepat di pantai Carocok Painan, acara Pessel Fishing Tournament resmi dibuka oleh Bupati Pessel H. Hendrajoni SH. MM dan Puteri Indonesia tahun 2016 Kezia Roslin Cikita Warouw.

    Selama tournament berlangsung cuaca di perairan laut pessel cukup bersahabat dan diselingi hujan ringan, sehingga acara dapat berlangsung hingga akhir tanpa hambatan, tidak ada laporan peserta yang pulang lebih awal karena faktor cuaca.

  • |edisi #261 8

    Peraturan dalam Pessel Fishing Tournament ini terbagi dua. Pada kelas profesional peraturan mengacu kepada IGFA (International Game Fishing Asso-ciation) yang disesuaikan, sedangkan untuk kelas tradisional peserta diper-bolehkan memancing dengan teknik dan alat bebas.

    FOKUS

    Putri indonesia sedang menyerahkan perangkat mancing kepada salah satu angler.MAS JUN

    Dalam tournament kali ini batas penimbangan ikan untuk didaftarkan sebagai juara adalah pada hari Minggu tanggal 15 Mei 2016 pukul 14.00 WIB. Setelah melalui proses penimbangan dan pemeriksaan oleh dewan juri, akhirnya diperoleh hasil sebagai berikut.

    Di kelas professional yang berhasil menjadi juara adalah:-Tim Mustad sebagai juara spesies Tuna dengan berat ikan 6,75kg-Tim Kamifc sebagai juara spesies GT dengan berat ikan 8,60kg-Tim Angkasa Pura BIM sebagai juara umum III dengan ikan GT seberat 9,25kg-Tim Sriwijaya FC sebagai Juara Umum II dengan ikan GT seberat 10,05kg-Tim Bank Sumsel Babel sebagai Juara Umum I dengan ikan Wahoo seberat 10,70kg.

    Sedangkan di kelas tradisional yang berhasil menjadi juara adalah:- Tim Cabahak 1 sebagai juara spesies Tenggiri/Wahoo dengan ikan seberat 5,60kg- Tim Ula Gerang sebagai juara umum III dengan ikan Lemadang seberat 10,40kg- Tim ANF Fishing Club sebagai Juara Umum II dengan ikan Kerapu seberat 10,55kg

  • |edisi #261 9

    - Tim Batu Puti Indah sebagai Juara Umum I dengan ikan Lemadang seberat 12,00kg.

    Pada kegiatan tournament ini bera-gam spesies ikan berhasil dipancing oleh peserta, seperti Tenggiri, Wahoo, Lema-dang, Kerapu, GT, dan Dogtooth Tuna yang pasti membawa sensasi kegembi-raan pada para peserta tournament.

    Hadiah yang diberikan dalam tour-nament tahun ini bernilai total Rp. 120.000.000,00- untuk peserta kelas profesional dan tradisional.lmas jun

    Proses penimbangan berat ikan yang didapatkan oleh para angler.MAS JUN

  • |edisi #261 10

    TRIP

    Perjalanan ini terasa sangat berkesan pemandangan yang sangat spek-takuler sudah terlihat dihadapan mata. semburat merah matahari akan tenggelam menemani kami bersama tim Solid Adventure saat tiba di perairan Pulau Panun Paradise. Memakan waktu 10 jam mengarungi lautan dari Sorong Papua Barat menuju Pulau Panun Paradise Misool Raja Ampat.

    Abdul Halim Soltief sebagai owner pulau Panun Pardise dan sebagai putra asli daerah Misool menerima dan menyambut kedatangan Kami. KM Flaying Condor yang membawa kami melego jangkarnya di sebelah timur pulau Panun Paradise.

    Malam harinya kami isi dengan kegiatan persiapan memancing esok hari di wilayah Pulau Panun Paradise. Trip kali ini Saya dipandu oleh Irwan Riduan, seorang yang sudah saya dengar kemampuannya untuk mendapatkan ikan GT di perairan Misool Raja Ampat.

    Pagi menjelang, tidur malam yang sangat baik saya rasakan, tapi tidak dengan rasa percaya diri yang saya rasa kurang. Biasanya Saya memancing di dalam lubang es, cukup dengan joran tidak lebih dari 30 cm yang memang khusus untuk keperluan

    TRIP SUPER SPEKTAKULERTHOMAS ASAL SWEDIAPulau Panun Paradise - Raja Ampat

  • |edisi #261 11

    TRIP

    mancing di es, maka kali ini akan meman-cing menggunakan joran yang panjang dan reel yang besar. Belum lagi dengan piranti reel yang akan digunakan. Biasanya cukup menggunakan reel ukuran kecil berbahan plastik, kali ini harus menggunakan reel Shimano 8000 SW milik Irwan. Reel yang telah berusia lebih dari 15 tahun, namun masih terasa halus dan sangat kuat.

    Serasa tidak percaya, Saya telah berada di tengah laut yang luas dengan suhu panas melebihi 30 derajat celsius. Suhu yang sangat berbeda jauh dibanding saat saya berada di atas es yang bersuhu minus derajat celsius. Tergambar di benak Saya, bahwa akan menjadi minggu yang sangat menyakitkan ketika berpetualang mencari Giant Trevally (GT) yang memiliki sebutan tersendiri di daerah ini, yaitu Bubara.

    Trip kali ini Saya ditemani Terry, salah seorang teman saya yang berwarga negara Amerika. Usianya sudah cukup lanjut, yaitu 75 tahun. Ia adalah pria yang sangat fantastis dan berpikiran positif. Positif untuk segala sesuatu yang telah ia lalui di berbagai negara dengan teknik Fly Fishing. Kali ini Terry juga membawa joran dan reel keperluan memancing popping juga. Sepertinya Terry tidak

    terlalu fanatik hanya menggunakan teknik Fly Fishing saja.

    Umpan yang Saya bawa kali ini adalah umpan stickbait atas anjuran Sten-Gunnar Steensoon, salah seorang kenalan saya. Sengaja saya membeli tiga buah stickbait dengan tujuan menguji kemampuannya menggoda ikan di perairan Raja Ampat.

    Selain piranti untuk memancing, perleng-kapan pelindung dari sengatan matahari Saya kenakan, mulai dari sunblock, kemeja lengan panjang, kacamata hitam, buff hingga topi. Saat mulai bergerak menuju spot, saya dan Terry belum mendapatkan penjelasan tentang cara melempar dan menggunakan joran panjang untuk ikan-ikan besar.

    Saat tiba di lokasi, Irwan menunjukkan cara melempar dan lokasi yang diduga tempat ikan-ikan besar, seperti GT dan Mackerel (tenggiri) berada.

    Setelah 5 hingga 6 kali melempar Saya mulai terbiasa dan menyadari kegia-tan popping adalah kegiatan olah raga memancing yang sebenarnya. Saya mulai melakukan retrieve atau menggulung reel untuk menggerakkan umpan stickbait Saya dan Irwan juga mengacungi jempol, sebagai tanda bahwa saya telah melaku-

    Serasa tidak percaya, Saya telah berada di tengah laut yang luas dengan suhu panas melebihi 30 derajat

    celsius.

  • |edisi #261 12

    TRIP

    kan hal yang sangat benar. Sementara itu Terry mulai merasa lelah

    karena tidak ada ikan yang menyambar popper nya. Ia pun mencoba mengguna-kan joran Fly Fishing untuk mendapatkan ikan.

    Pada lemparan pertama, Saya mulai mengerti cara melempar yang baik. Terlihat mulai ada ikan yang mengikuti, namun belum menyambar umpan. Berkali-kali saya melempar hanya sekali sambaran dan tidak hook up, Saya harus kehilangan stickbait. Ini terjadi karena lupa mem-buka bail arm. PE putus dan umpan pun tenggelam ke dasar laut.

    Irwan mengajak untuk kembali ke kapal karena lupa membawa gimbal dan tang. Setelah dari kapal (mother ship) Kami menuju lokasi berikutnya. Saat tiba di spot Balbulol. Umpan Saya sempat dikejar ikan, bahkan ada seekor barakuda yang melompat jauh dari jarak 10m menyam-bar umpan Saya, ini membuat saya semakin bersemangat.

    Kami menuju spot yang lain, banyak ikan kecil terlihat berlompatan dan ikan besar yang menyambar ikan-ikan kecil tersebut. Beberapa kali Saya melempar-kan umpan, namun belum ada sambaran

    sama sekali. Karena sangat penasaran saya tanya pada Irwan, “Kenapa ikan tidak suka dengan umpan Saya? Apakah saya perlu ganti umpan ini?” dari jawa-bannya Saya baru tahu bukan umpan yang menjadi masalah, saat ini air sedang pasang dan arus tidak bergerak sehingga kecil kemungkinan ikan mau menyambar umpan. Ia menyarankan untuk menunggu beberapa saat sampai air mulai bergerak dan banyak ikan kecil bermain di atas air. Apakah ini omong kosong atau hanya mengada-ada, saya belum tahu.

    Saya putuskan untuk terus melempar umpan dan Terry mulai memecut tali Fly Fishing untuk mengundang ikan-ikan kecil menyambar umpan. Ternyata memang tidak ada sambaran yang terjadi, Saya mulai menyadari, ternyata benar ikan kurang agresif saat arus tidak bergerak (mati arus).

    Setelah menunggu beberapa lama dan arus mulai terlihat dari pusaran air yang bergerak di antara bebatuan di dasar dan juga di celah-celah pulau-pulau yang terbentuk dari bebatuan vulkanik. Saya berpikir kalau trip ini akan menjadi minggu yang panjang karena ikan seperti menolak umpan yang Saya lempar, tangan

    “Kenapa ikan tidak suka dengan umpan saya? Apakah saya perlu ganti umpan

    ini?”

  • |edisi #261 13

    TRIP

    ini sudah merasa lelah dan terasa sakit di antara lengan (siku) dan sesekalai harus beristirahat mengambil napas sebelum melempar stickbait.

    Saat ikan-ikan kecil berlarian kesana kemari dan di pinggir bebatuan banyak ikan besar yang menyambar umpan. Saya berpikir untuk melempar ke tengah, bukan ke tempat gerombolan ikan yang sedang mengejar ikan kecil tersebut,

    ternyata... tiba tiba “gubrakkkkk” umpan Saya disambar ikan. Tidak percaya kalau Saya sedang strike dan “fish on”. Saya berteriak dan bertanya kepada Irwan ikan apa gerangan yang menyambar umpan? “Kemungkinan Tenggiri atau GT” sahut-nya.

    Saya mulai memompa joran dan meng-gulung reel Shimano 8000 SW yang sangat lembut suaranya dan cukup kokoh, walau handle terasa sedikit berkarat karena sudah terlalu lama dipergunakan. Saya berdiri di sisi depan speed boat, menahan perlawanan ikan yang terus membawa PE ke dalam dasar laut. Ikan terus melawan dan saya seperti mulai kesulitan karena menahan joran tanpa gimbal, bisa dirasa-kan sendiri posisinya dimana?.

    Beruntung Irwan dengan cepat mema-sangkan gimbal di atas perut Saya dan saya mulai merasa lega dengan perta-rungan yang pertama dalam hidup Saya menahan menggunakan kedua tangan Saya. Irwan terus mengarahkan Speed Boat ke arah air dalam menghindari ikan menuju karang (reef) dan kemungkinan line atau leader putus bisa dihindari.

    Perlahan-lahan ikan mulai menyerah, Saya memompa joran dan terus menggu-

    Aksi Thomas saat sedang strike dengan ikan GT.IRWAN

  • |edisi #261 14

    TRIP

    lung reel, tangan mulai terasa sakit akan tetapi perjuangan terus dilanjutkan walau perlawanannya seperti jalan menuju neraka. “Sudah terlihat kah ikannya?” tanya saya kepada Irwan, “Terus, terus, tetapa tenang tinggal 10 meter lagi” jawabnya dengan senyum yang membuat Saya seperti diberikan semangat untuk terus bertahan, walau sepertinya masih sangat jauh dari pandangan mata.

    Di sekitar karang ikan besar masih terus memburu ikan kecil yang berada di sepanjang tepi karang vulkanik. Saya menyarankan kepada Terry untuk melem-par umpan ke arah ikan tersebut, karena sepertinya pertarungan akan berlangsung cukup lama. Terry dengan halus meno-lak usul tersebut, rupaya ia menikmati perlawanan saya dengan ikan. Perlawanan 15 menit tersebut terasa sangat lama bagi Saya dibandingkan saat bertarung dengan ikan dengan peralatan pancing di keteba-lan salju Swedia, kampung halaman Saya.

    Ikan mulai terlihat keluar dari dasar laut, “GT Is Coming” Ucap Irwan dan mulai merekam adegannya di dalam air dengan Go Pro yang Saya bawa, perlahan dan sangat menggembirakan akhirnya ikan GT dengan panjang 106 cm berhasil

    diangkat ke dalam speed boat. Kaki Saya masih terasa dingin dan gemetar setelah bertarung dengan ikan besar pertama dalam hidup saya. “Tidak mungkin Saya bisa melakukannya dengan satu tangan dan mengunakan piranti yang biasa Saya gunakan untuk memancing di atas salju.” ujar saya dalam hati.

    Setelah dilakukan pengukuran dan mengabadikan moment yang sangat berse-

    Thomas berhasil naikkan ikan Bluefin Trevally ukuran sedang.IRWAN

  • |edisi #261 15

    TRIP

    jarah untuk Saya, ikan Giant Trevally pun dirilis. Saya dan Terry sangat puas dengan kejadian ini.

    Setelah merasakan sensasi dan meraya-kan keberhasilan Saya mendapatkan ikan GT, Irwan membawa kami ke kapal induk untuk memasak, mempersiapkan makan siang, sementara Saya dan Terry terus berbicara tentang sensasi dan kebaha-giaan yang tiada tara, awal perjalanan yang tidak terlalu buruk, walaupun ada yang mendapatkan ikan sampai 8 ekor, namun ikan dengan ukuran 106 cm sangat-lah spektakuler.

    Seolah tak mau menyia-nyiakan waktu, kami lanjut ke trip sore hari bersama Terry dan Irwan sebagai guide. Saya tetap menggunakan stickbait untuk mencoba menggoda ikan, speed boat diarahkan ke lokasi yang berbeda. Irwan mengarahkan ke batu besar di depan pulau Panun Para-dise, banyak ikan-ikan umpan berenang di atas air, namun stickbait Saya seperti tidak berguna.

    Kemudian kami pindah menuju spot lainnya. Irwan hanya berdiri sambil memegang kemudi mesin tempel Suzuki 15 Pk, dan tersenyum sebagai tanda ia menemukan lokasi yang baik. Kami tiba

    di suatu lokasi yang terdapat ikan-ikan Lalosi (seperti jack berwarna biru dan kuning) yang sesekali berlarian menim-bulkan suara gaduh seperti ketakutan, sementara itu gerombolan ikan cakalang/tongkol (bonito) bergerombol memakan ikan-ikan kecil.

    Stickbait Saya mulai memakan korban lagi, “gubrakkk” ikan menyambar umpan dan terus membawa lari umpan. Spool bergerak mengeluarkan PE, dan Saya terus bertahan untuk menghindari putus, sempat Saya tanyakan kepada Terry untuk bertarung, namun kembali Terry menolak dan meminta Saya untuk memenangkan pertarungan.

    Irwan kemudian mengambil joran Terry dan melempar popper untuk memberikan sensasi kepada Terry, benar saja tidak sampai 10 detik, satu kali lemparan “gubrakkk” umpan popper Terry yang dilempar Irwan langsung disambar. Double Strike! Terry kemudian menghajar ikan dan bertarung. Posisi saya di haluan spead boat, sedangkan Terry di bagian tengah. Irwan mengambil alih Go pro dan shooting moment kami berdua.

    Terry berhasil mendaratkan ikan dan berfoto dengan latar belakang Saya yang sedang bertarung. GT ukuran 60 cm

    Stickbait Saya mulai memakan korban

    lagi, “gubrakkk” ikan menyambar umpan dan

    terus membawa lari umpan.

  • |edisi #261 16

    TRIP

    yang berhasil ia menangkan, raut muka sangat bahagia terpancar di wajahnya. Sementara Saya masih bersusah payah dengan perlawanan yang berbeda saat pertama mendapatkan ikan. Akhirnya ikan berhasil landed! Kami berteriak bahagia. Ikan diukur, sekitar 88 cm panjangnya, memang lebih kecil, namun pertarungan-nya sangat berbeda. Jenis ikan Black GT (GT hitam) mempunyai tenaga yang sangat kuat.

    Terry sempat mendapatkan samba-ran lagi namun tidak berhasil hook up. Matahari mulai membenamkan sinarnya di ufuk barat. Saatnya Kami menyelasaikan trip pertama ini. Sangat bahagia, begitu indah, begitu berkesan, sulit mengungkap-kannya dengan kata-kata. Sempat terpikir untuk langsung menceritakan kepada teman-teman saya para pemancing es yang sudah menunggu di blog Saya, namun apa daya karena jaringan internet yang terbatas, Saya akan ceritakannya semuanya nanti sebagai pengalaman yang sangat mengesankan. Trip pertama di Misool Raja Ampat, Papua Barat, Indone-sia.lseperti diceritakan Tomas Leijon-Irwan Riduan SP

  • |edisi #261 17

    TRIP

    SENSASI POWER IKAN‘‘BUBARA’’ PULAU PANUNPulau Panun Paradise - Raja Ampat

    Siapa yang belum tahu Raja Ampat? Kalau orang Indonesia pastilah sudah pernah mendengar nama tersebut, namun hanya sebagian orang yang sudah menyambangi Raja Ampat lah yang tahu lokasi Pulau Panun Paradise. Letaknya yang berada di Misool paling selatan dari empat pulau besar di Raja Ampat yaitu: Salawati, Batanta, Waigeo, dan Misool.

    Dari Sorong kita bisa menggunakan kapal fery menuju Misool, memakan waktu selama 10 jam dan mendarat di Fapanlaf baru menuju Panun. Bagi yang berkantong cukup tebal, dapat menyewa speed boat dari Sorong langsung menuju Pulau Panun Paradise, atau juga bisa menggunakan kapal khusus mancing lengkap dengan pemandunya yang ada di Sorong Papua Barat.

    Buat sebagian pemancing tentunya Raja Ampat merupakan spot yang diimpikan. Lokasi yang begitu indah pemandangan-nya, bersih perairannya pasti akan meng-goda para pemancing untuk menyambangi lokasi yang disebut surga para penyelam bagi yang hobi menyelam. Tak salah bila Saya juga menyebutkan Raja Ampat meru-pakan surga juga bagi para pemancing dan sudah banyak para pemancing dari

  • |edisi #261 18

    TRIP

    Eropa, Amerika, Afrika, Australia, dan Asia yang sudah Saya ajak untuk merasakan sensasi mancing di Raja Ampat.

    Kali ini Saya akan sedikit bercerita ten-tang lokasi Pulau Panun Paradise. Kenapa Pulau Panun Paradise? Karena pulau yang tidak terlalu besar ini mempunyai spot-spot poping yang begitu banyak, para pemancing akan takjub dengan spot yang indah, bahkan ada spot yang tidak lazim untuk lokasi ikan predator seperti Giant Trevally yang biasanya berada di sekitaran Karang Timbul, Bibir Karang, atau di drop off (tubiran) namun banyak menyambar umpan di lokasi yang hanya terdiri dari Padang Lamun yang luas.

    Sensasi Ikan GT sangatlah menggoda untuk para pemancing dalam negeri dan luar negeri. Beberapa kali Saya ditanya “Berapa besar ikan GT di area ini?” Saya respon dengan balik bertanya kepadanya, “Berapa besar GT yang anda tangkap dalam hidup anda?”. Hampir sebagian pemancing yang sudah merasakan sensasi GT di Sudan, Srilangka, Maldives, dan sebagainya akan menyebutkan angka yang cukup fantastis, 50 kg, 60 kg, atau lebih diatas 60 kg.

    Di Misool, Raja Ampat Saya tidak berani

    menyebutkan sebesar apa ikan GT yang ada, namun Saya akan menyebutkan power yang sulit diukur. Memang ikan GT di daerah Misool memang jarang dida-patkan ukuran yang besar, paling banyak hanya 20 kg sampai 30 kg yang berhasil naik ke atas kapal, sebagian besar ikan berhasil menang pertarungan dengan memutuskan PE, Leader bahkan mematah-kan joran.lIrwan Riduan

    Christer Sjorberg beraksi di depan kamera dengan GT hasil tangkapan.IRWAN

  • |edisi #261 19

    TRIP

    EXPLORE ABIS-ABISANSPOT MONSTER LAUTSumbawa Selatan

    Sumbawa adalah sebuah pulau di bagian Nusa Tenggara Barat yang mempunyai faktor geografi perairan yang berbatu tinggi dan berkarang terjal. Memiliki kondisi perairan yang sangat ber-sih dan alami, sehingga menjadi habitat berbagai spesies ikan. Sumbawa Selatan mempunyai jurang laut yang dalam, memungkinkan monster laut menghuni tempat-tempat tersebut.

    Kali ini Belanting Fishing Trip (Lombok Fishing Adventure) bersama team CFC dari Bali akan melakukan trip ke salah satu spot yang selama ini menjadi tempat yang begitu terkenal bagi nelayan sekitar. Kali ini kami berencanan menggunakan teknik jigging dan popping.

    Setelah menjemput team CFC di Pela-buhan Lembar, waktu sudah menunjukkan pukul 04.00 pagi, perjalanan kami lanjut-kan dengan menyusuri jalan aspal selatan Lombok yang masih sepi dan akhirnya tiba di pesisir pantai Desa Tanjung Luar, kami disambut dengan pemandangn sunrise yang begitu indah, memberi semangat baru untuk segera loading barang-barang dan logistik ke atas perahu (long boat) yang sudah menunggu kami sejak jam 05.00 pagi.

  • |edisi #261 20

    TRIP

    Pesona alam sepanjang pesisir pantai Tanjung Luar menuju pulau Sumbawa bagian selatan sungguh menakjubkan. Sepanjang perjalanan tersebut kami disuguhi dengan keindahan daratan pantai Pink Beach dan hamparan pulau pasir serta tebing-tebing tepian pantai di ujung Tanjung Ringgit yang mempesona, “It is a amazing bro”. Pantesan orang bilang kalau sudah ke Lombok nggak mau pulang.

    Setelah melakukan perjalanan sekitar 5 jam kami tiba diujung Tanjung Talonang yang menjadi spot tujuan kami. Tak sabar rasanya ingin segera menguncal metal jig andalan masing-masing. Setelah kapal berhenti dan set up piranti pancing masing-masing, satu persatu metal jig meluncur turun ke dalam dasar lautan dengan harapan ada penghuni yang menyapa.

    Setelah melakukan beberapa kali drifting akhirnya STRIKEEEEEEE…! Joran mas Heri Wibowo melengkung tajam di sisi kanan kapal. Ikan terus melawan dan berputar ke segala arah. Akhirnya angler yang lain memutuskan untuk menaikkan pancing dan memberikan kesempatan kepada mas Herri fight di depan kapal.

    Pertarungan sekitar 15 menit akhirnya berakhir. Species dogtooth dengan berat 18 kg berhasil ditaklukan MANTAP…! Kemudian drifting terus kami lakukan dan 10 menit kemudian STRIKEEEE…! Joran light tackle melengkung tajam dan reel Daiwa Ryoga kesayangan Abah Sahil men-jerit dan pertarungan pun berlangsung seru. Kali ini seekor ikan Guntur yang berhasil ditaklukan. Pertarungan demi pertarungan terus berlanjut sampai sore menjelang. Karena kondisi cuaca, kami memutuskan untuk berlabuh dan beristi-rahat di teluk yang nyaman.

    Hari kedua pukul 04.30 pagi kami kemu-dian menuju spot popping. Kami melewati salah satu teluk dan menemukan salah satu pinggiran tebing berbatu. Disini kami mencoba untuk melempar popper dengan semangat pagi, dan akhirnya STRIKEEE…! Popper mas Fajar disambar dengan ganas, setelah fight beberapa saat dan akhirnya seekor GT berhasil di landed diatas kapal. Penyisiran spot popping kami lanjutkan namun hanya berhasil menaikkan Red-bass.

    Setelah menjelang sore kami kembali ke spot utama. Setelah menikmati santap malam akhirnya kembali kami menikmati

    Angler beraksi di depan kamera setelah berhasil naikkan Redbass.BELANTING

  • |edisi #261 21

    strike demi strike dari ikan Bigeye tra-velly atau kami menyebutnya mata belo sebagai hiburan malam untuk menunggu sang monster Doggie namun sampai meje-lang pagi kami tidak beruntung, mungkin next trip kami akan bertemu.

    Disambut pagi yang cerah kami mulai menurunkan metal jig kami masing-ma-sing, setelah melakukan beberapa kali drifting STRIKE…! Akhirnya joran Mas Putu melengkung diposisi kedalaman 120 meter WOW..! setelah fight beberapa saat, seekor Amber Jack berhasil ditaklukan... Bravo! mas Bli. Kami pun mencoba ke posisi lebih pinggir dan hasilnya STRIKE…! Bang Alwin Assegaf berhasil membuat reel Shimano electric berdetak dan dengan te-laten serta gaya yang khas dan senyuman sumringah seekor GT berhasil ditaklukan. Fight demi fight berlangsung seru, joran-joran melengkung. Mas Rai pun berkali-kali dihajar namun sang monster berhasil meloloskan diri, walaupun bang Heri mencoba membasmi hama namun hanya bisa menaikkan ukuran sedang.

    Waktu sudah menunjukkan pukul 09.30 pagi dan masakan khas dari nelayan sudah siap kami pun menyantap makanan dengan lahap sebelum bergegas untuk

    kembali ke daratan. Trip kali ini kami rasa sangat cukup memuaskan walaupun kami masih sangat penasaran dengan beberapa kali monster meloloskan diri. Next trip kami akan kembali lagi.lBelanting

    TRIP

    Angler beraksi di depan kamera setelah berhasil naikkan amberjack.BELANTING

  • |edisi #261 22

    http://www.sm-group.co.id

  • |edisi #261 23

    http://www.sm-group.co.id

  • |edisi #261 24

    POJOK KAMPUS

    http://https://www.youtube.com/watch?v=xHDgbPQxr_E

  • |edisi #261 25

    POJOK KAMPUS

    Senar braided adalah penemuan fenomenal karena karakter senarnya yang berbeda jauh dibandingkan Nylon dan FC.

    Selain jauh lebih kuat, senar PE juga lentur, tidak ber-memory dan ber-elongasi kecil sehingga menjadikan senar braided nyaman dipakai sebagai senar utama/main line. Senar yang dulunya berharga mahal dan hanya bisa dipakai kalangan

    TIPS UNTUK PARA MANIA PENGGUNA PE

    terbatas, sekarang menjadi lebih terjang-kau luas untuk para mania.

    Konon, senar PE braid kekuatannya bisa berkurang 50% bila kita memakai ikatan pancing/knot umum. Itu memang benar !! Makanya dicarilah alternatif knot baru dan ditemukanlah FG knot yang bisa memperbaiki kekuatan ikatan.

    Senar PE utama dengan FG knot disam-bung ke leader Nylon atau FC sebelum dii-

    kat ke swivel atau snap. Hasil tes labora-torium menunjukkan FG knot berkekuatan knot 78%. Suatu angka yang fantastis.

    Kenapa dalam pemakaian, sering kekua-tan senar braided kok tidak seperti hasil tes? Karena tester laboratorium bukan pemancing :) dan mereka hanya melaku-kan tes untuk kondisi senar baru.

    Pojok kampus edisi sebelumnya sudah menggali ada faktor lain yang tak kalah serius dalam melemahkan kekuatan braided. Twist nyata terjadi pada saat memancing yang bisa diakibatkan oleh spinning reel dan penggunaan spoon atau spinner juga bisa menurunkan kekuatan senar sampai 52%.

    Hasil tes yang sangat mengejutkan untuk kami di mancingmania.com. Hal ini menjawab pertanyaan banyak mania mancing kenapa senar PE kok tidak awet? Drop kekuatannya kok drastis? Padahal belinya merek bagus keluaran pabrikan X loh.

    Mancingmania.com berusaha menggali lebih dalam dan mencoba melihat dari sudut pandang lain supaya bisa tetap memberikan informasi terbaru untuk para mania.

    Kali ini kita melakukan test untuk

  • |edisi #261 26

    POJOK KAMPUS

    Dari hasil tes ini bisa disimpulkan:1. Senar PE ukuran 30 lbs baik PE 4x maupun PE 8x bisa mempunyai 60 twist untuk 25cm

    atau 120 twist untuk 50cm.2. Hasil test untuk pengurangan kekuatan akibat twist pada PE 4x sebanyak 52% dan PE

    8x sebanyak 35% lebih dibuktikan dengan tes hari ini.3. Kami juga menguji PE braided 8x dengan kode F1 yang punya jumlah twist rendah,

    senar PE ini akan kami uji lebih lanjut untuk mengetahui plus dan minusnya.4. Untuk pengujian senar nylon dan FC, kesimpulan uji monofilament harus ditarik terpi-

    sah dari PE braided. Bisa disimpulkan bahwa nylon lebih bisa menerima twist dibandingkan FC dengan FC yang kita uji senarnya berkarakter lebih kaku dari nylon.

    Dari artikel sebelumnya dan artikel ini, bisa ditarik kesimpulan berikut :

    Saran untuk para mania penguna senar PE.1. Kurangi twist pada senar PE dengan memakai swivel yang berkualitas, ikat pada

    posisi yang sesuai. 2. Apabila kondisi memancing tetap akan mengakibatkan twist pada PE, pilihlah PE 8x

    dengan ukuran yang sesuai setelah para mania memperhitungkan penurunan kekuatan-nya.lmm

    mengetahui titik jenuh senar braided terhadap twist untuk panjang tertentu (berapa jumlah twist yang bisa diterima oleh braided untuk panjang tertentu).

    Batasan yang kami temui adalah jumlah tes yang bisa kita lakukan masih terbatas namun di akhir tes kami akan mencoba mengambil kesimpulan.

    Kami melakukan tes untuk senar brai-ded, senar nylon and senar FC. Sampelnya adalah senar 30lbs sepanjang 25cm dan kita memberikan beban dengan menggan-tung bandul 1kg. Lantas kita memutar /twist senar dengan kecepatan putaran yang stabil sampai bandul mulai berputar.

    Hasilnya adalah sebagai berikut.

    http://www.mancingmania.com/single-article-685-twist-sillent-killer-nya-senar-braided.html

  • |edisi #261 27

    POJOK ETALASE

    150 YD

    NO. BRAND SERIES SIZE RANGE LENGTH PRICE RANGE

    1 RELIX MUSCLE BRAID LB: 5-10 100 M 69K 2 METALLIUM ENERGY LB: 30-40 50 M 25K3 P-LINE SPECTREX BRAID LB: 10 150 YD 164K4 TORNADO CHOICE LB: 6-50 100 M 31K 5 LOGIC BRAIDED LB: 5-20 100 M 45.5K

    NO. BRAND SERIES SIZE RANGE LENGTH PRICE RANGE

    1 RELIX PERFECT BRAID LB: 15-30 100 M 105K - 119K2 MAGURO YAKUZA LB:17-70 100 M 111K 3 G-TECH TOURNAMENT LB: 40-80 300 M 233K 4 YGK G-SOUL ALL CATEGORY LB: 10-20 100 M 195K - 207K5 YGK GALIS JIGMAN X4 LB:10-50 200 M 322K - 432K6 PENN INTERNATIONAL PREMIUM BRAID LB: 12-30 300 YD 150K 7 MAGURO SAKURA LB:17-70 100 M 74.5K8 KAIZEN MUSASHI LB: 20-70 100 M 48.4K 9 RELIX MUSCLE BRAID LB: 20-25 100 M 69K - 86K10 P-LINE SPECTREX BRAID LB: 15-65 150/300 YD 164K - 337K11 LOGIC BRAIDED LB: 25 100 M 57.5K12 TORNADO GT-R LB: 30-120 100 M 63K - 72K

    BRAIDED / 3 YARN

    1 1

    5 5

    9

    2 2

    6

    10

    3 3

    7

    11

    4

    8

    4

    BRAIDED / 4 YARN

    12

    150 YD

  • |edisi #261 28

    POJOK ETALASE

    NO. BRAND SERIES SIZE RANGE LENGTH PRICE RANGE

    1 SHINO TRYON LB: 14-74 100 M 69K2 RELIX EIGHT BRAID LB: 15-80 100 M 65K - 108K3 MAGURO HAWKZ LB: 15-40 100 M 102.2K4 RELIX SOLID GOLD BRAID LB: 15-40 100 M 80K - 90K5 KAMIKAZE MONSTER BRAID LB: 10-80 100 M 71.5K - 84.5K6 RELIX FANTASTIC EIGHT LB: 10-65 150 M 85K - 95K7 YGK ULTRA CAST MAN WX8 PE: 3-10 100/300 M 300K - 350K 8 G-TECH STRONG PRO LB: 20-80 150 YD 202K 9 RELIX HYBRID SINK LB: 10-65 150 M 63K - 70K10 YGK ULTRA CAST MAN FULL DRAG WX8 PE: 4-10 100 M 218K - 240K11 TEAM KAMIKAZE XT - LINE LB: 30-80 300/400/500 M 500K - 900K12 SHIMANO SUPER POWER PRO 8 SLICK LB: 10-50 150 Y 242K - 273K

    NO. BRAND SERIES SIZE RANGE LENGTH PRICE RANGE

    1 TUF-LINE GUIDES CHOICES LB: 50-80 300/600 YD 700K - 800K 2 SHIMANO POWER PRO HOLLOW ACE LB: 80 500 YD 1.600K 3 RELIX HOLLOW POINT LB: 40-200 - 300K - 380K

    BRAIDED / 8 YARN

    1 1

    5

    9

    2 2

    6

    10

    3 3

    7

    11

    4

    8

    12

    BRAIDED / 16 YARN

  • |edisi #261 29

    COVER STORY

    MERASAKAN SPOT INDAHLOMBOK SELATAN

    Belanting Fishing Trip - Lombok

  • |edisi #261 30

    COVER STORY

    Mancing sembari mengantar para mania mancing lokal dan manca-negara telah menjadi bagian dari hari-hari Saya. Suatu hal yang menye-nangkan mancing bareng para mania sambil menikmati alam Lombok. Salah satu trip yang saya ingin bagikan adalah bersama seorang warga negara Australia, bernama Brad Chain. Ia menghubungi Saya lewat email, dan berencana untuk ikut dalam paket mancing sambil berlibur di Lombok. Dengan antusias Saya meres-ponnya, segera saya mengatur keperluan untuk trip mancing tersebut.

    Untuk menyesuaikan dengan tema mancing kali ini, saya sengaja memilihkan spot mancing di daerah wisata Lombok bagian selatan. Mulai dari spot Grupuk, Kuta, Mawun dan Selong Belanak. Sengaja Saya memilihkan tempat-tempat tersebut karena Saya tahu bahwa pemandangan pagi harinya sangat indah. Terhampar di hadapan kita saat mulai keluar dari spot surfing Grupuk dengan pulau-pulau kecilnya, serta pinggiran laut yang tersu-sun dari karang terjal yang sangat bagus untuk spot popping. Tekstur berbatu dan penggunungan yang unik sungguh indah dipandang.

    Aksi depan kamera setelah berhasil naikkan sail fish.BELANTING

    Di spot ini kami berhasil menaikkan beberapa ekor Amber Jack dan beberapa spesies lainnya.

    Pada hari kedua, Saya mengajak Mr. Brad menuju spot Gili Sulat dan Lawang. Lokasi ini banyak ditumbuhi pohon-pohon bakau yang merupakan hutan konser-vasi bakau dan merupakan tempat yang nikmat untuk merasakan tarikan ikan

  • |edisi #261 31

    Mangrove Jack dengan menggunakan teknik casting. Trip kami membawa hasil dengan menaikkan ikan Mangrove Jack dan ikan Lemadang. Teknik trolling juga kami terapkan di gugusan Ujung Gili Lawang dan menaikkan ikan Lemadang.

    Sebagai pemandu mancing, beberapa teknik sudah Saya coba, selain casting dan trolling, teknik jigging, popping dan bot-tom fishing pun pernah dilakukan. Demi mendaratkan Kerapu, dogtooth tuna, Mar-lin, Sail Fish, Tenggiri, Baracuda, Wahoo, Giant Travely dan predator lainnya.

    Berbekal piranti joran tipe spinning dan over head, spinning reel, overhead dan baitcast dan tak ketinggalan umpan metal jig, minow dan konahead atau terkadang umpan live bait, spot-spot di Lombok Saya kunjungi.

    Lombok merupakan destinasi wisata yang sangat indah, spot-spot mancingnya yang masih alami, menjadi kenikmatan tersendiri saat merasakan sensasi mancing sembari melihat keindahan alamnya. Sam-pan atau pun kapal mancing dengan paket mancing tidak mahal dan terjangkau dapat ada coba. Tambahan info lagi, silahkan datang ke Lombok pada bulan November-Desember atau bulan Maret-Mei, karena di bulan-bulan tersebut terdapat ikan besar di sini.lSeperti yang diceritakan oleh Belanting Fishing Trip kepada Redaksi mm.

    COVER STORY

    Aksi depan kamera setelah berhasil naikkan ikan kecil.BELANTING

  • |edisi #261 32

    PEMANCINGAN

    CATCH & RELEASEANTAR KOMUNITASPemancingan Saung Desa - Bekasi

    Minggu 15 Mei 2016, salah satu pemancingan di Kp. Pacing Bedeng Sumbersari Kec.Pebayuran Kab. Bekasi yaitu pemancingan Saung Desa mengadakan acara Catch and Release antar komunitas. Setiap tim dikenakan biaya tiket Rp. 1.500.000 dengan formasi 4 orang dalam tiap tim.

    Antusias peserta cukup besar, terlihat dari jumlah 10 tim yang mengikuti Catch and Release full lapak. Jenis ikan pre-dator atau monster dipertandingkan di dalam event ini, seperti bawal, patin, lele, rtc, toman aligator, gengkhis khan, mekong, tapah, blida, grascap, arapaima, tiger fish. Dalam pertandingan ini para peserta diwajibkan menggunakan 1 joran dengan benang PE kail no.12 tanpa ruit dan dilarang menggunakan benang mono.

    Sesi pertama dimulai sekitar pukul 09.00 WIB dan selesai pada pukul 12.30 WIB. Umpan yang digunakan sesi pertama berupa daging-dagingan tanpa essen. Pemenang pada sesi adalah tim DMK yang mengenakan baju IFT, dengan perolehan poin 18 poin. Untuk pemenang ke-2 diperoleh tim WMC dengan point 9. Posisi ke-3 dimenangkan Reel-X pool B dengan perolehan poin 3.

  • |edisi #261 33

    PEMANCINGAN

    Waktu menunjukkan pukul 13.00 wib, saat masuk sesi ke-2. Umpan yang digu-nakan pada sesi ini bebas tapi dilarang menggunakan essenence oplosan yang berlebihan. Keseruan terlihat ketika pemancing langsung berkreasi dengan racikan umpan. Pada sesi ini terjadi susul menyusul perolehan poin hingga akhirnya pukul 16.00 wib pertandingan dinyatakan selesai.

    Ingin tahu para pemenang di sesi ke-2 ini? Berikut nama para pemenangnya. Juara pertama oleh Komunitas Pelet Dewi Sri mengumpulkan 92 poin. Komunitas DMK kembali memperoleh posisi juara, dengan poin 89 berhak menjadi juara ke-2. Juara ke-3 dimenangkan Reel X pool A dengan poin 86.

    Panitia telah menyediakan beberapa hadiah, diantaranya untuk pemenang dengan poin terbanyak berhak atas hadiah uang tunai, alat pancing dan trophy. Yudha dari komunitas Reel-X memperoleh predator jenis ikan toman terberat, yaitu 6,46 kg. Patin terberat diperoleh Bayu Komunitas Reel-X dengan patin beratnya 6,94kg. Jhoan dari Komunitas Waroeng Mancing Comunity mendapatkan bawal terberat yaitu 5,94 kg. Doel dari komuni-

    Para pemenang mendapatkan hadiah piala serta piranti mancing.MM

    tas DMK terberat lele dengan berat 6,46 kg.

    Strike terbanyak dari lapak kecil dipe-roleh Oge dari Komunitas Reel-X dengan 9 kali strike. Sedangkan strike terbanyak dari lapak besar dimenangkan Nurfi dari komunitas DMK Comunity yang berhasil strike sebanyak 10 kali. Pemenang ini mendapatkan hadiah uang tunai.

    Event ini disponsori oleh IFT, Aneka Raya Pancing dan IMM Fishing Shop.lmm

  • |edisi #261 34

    KILASAN

    WE ARE THE CHAMPIONS MANCINGMANIA.COMHai para mania mancing, tidak terasa sudah lahir banyak pemenang ajang kontes bulanan “We Are The Cham-pion”. Para mania dari berbagai daerah di

    indonesia ikut berpartisipasi meramaikan kontes ini. Untuk para mania mancing yang belum terpilih, teruslah berbagi keceriaan bersama kami. Sedangkan yang belum

    Cover Story of The Month April 2016Eno Salman

    “Sejak kapan kenal dengan mancing?” Ini adalah pertanyaan yang sering disampaikan kepada angler. Kebanyakan jawa-

    bannya mengenal mancing saat masih di sekolah dasar. Hal ini juga yang dialami oleh Eno Salman. Disaat masih usia sekolah dasar sang ayah mengajarkan cara memancing pada Eno. Ternyata ia menyukai dunia mancing hingga saat ini.

    Lalu spot apa saja yang sudah pernah disambangi oleh Eno Salman? “Laut, danau, rawa, sungai dan muara.” jawabnya. “Sensasi dari tiap spot berbeda-beda, kita dapat menemukan berbagai jenis species ikan, mengetahui berbagai macam karak-ter dan merasakan kekuatan tarikan ikan itu masing-masing dan yang pasti sambil menikmati keindahan alamnya,” Eno menambahkan.

    Mancing di sungai adalah lokasi yang dihadapinya saat baru mengenal mancing, sungai yang kebetulan berada di dekat rumahnya menjadi tempatnya untuk men-dapatkan udang, kalabau, sanggang, baung, patin dengan menggunakan tehnik dasaran. Kini casting adalah teknik yang sering dilakukan angler asal Banjarmasin ini. Ia menggunakan umpan palsu jenis minnow sinking, popper, softlure dan slow jig. Menurutnya spot potensial untuk mancing di laut dan muara adalah di daerah Tan-jung Serdang, Kotabaru Kalimantan Selatan. Jika ia ingin merasakan spot arus deras,

    ikutan, segera berbagi keceriaan bersama kami dan mania lainnya. Login dan upload foto-mu segeraaa…

  • |edisi #261 35

    KILASAN

    maka daerang Tumbang Samba Kalimantan Tengah menjadi spot pilihannya.Tidak banyak persiapan yang saya lakukan setiap berangkat mancing, sama seperti

    angler pada umumnya yaitu mempersiapkan rod dan rel, mengecek kelayakan PE, ganti leader, menyiapkan lure yang cocok untuk target yang diinginkan serta mem-bawa peralatan safety.

    Ada tips dan trik yang bisa ingin dibagikan buat pembaca Mancing Mania. Meman-cing bukanlah hal yang mudah, semua terletak pada pemilihan spot, untuk menda-patkan spot yang bagus harus berada di tempat yang tidak ramai penduduk dan jauh dari keramaian kota. Untuk mencari info spot yang bagus kita harus bisa melakukan pendekatan kepada warga sekitar atau nelayan yang sering mencari ikan ditempat tersebut dan juga untuk memastikan species apa yang sering didapat dilokasi terse-but.

    Jika anda bermain di daerah pegunungan atau di arus deras, lure yang cocok digu-nakan seperti minnow yang mempunyai deep 1,5 meter dan spoon.

    Bagi anda yang bermain di muara, gunakan minnow yang deep 3 - 6 meter dan juga bisa mencoba jenis softlure, popper dan pencil. Bila anda belum mengenali spot, gunakan lah tehnik trolling dengan minnow deep 3 meter untuk mencari titik poten-sial tempat ikan bersarang, jika anda sudah mendapatkannya anda bisa mengganti-nya dengan tehnik casting menggunakan minow deep 6 meter, softlure dan popper

    Jika anda bermain di danau gunakan jenis popper, spoon, pencil, spinner, soft-lure, untuk minnow. Andalan saya sering menggunakan Northcraft Bmc 100. Semoga bermanfaat untuk smua teman teman.

  • |edisi #261 36

    KILASAN

    Hai para mania mancing! kali ini kita akan berkenalan dengan sosok yang menang dalam program We Are The Champion, kategori Best Post periode Maret-April lalu. Iyoo, nama panggilannya. Kesukaan pada dunia mancing rupa-rupanya tidak terpisah dari dirinya. Berawal hanya ikut-ikutan mancing bareng teman-teman saat usia 10 tahun ke sungai, rawa atau waduk. “Sempet vakum mancing juga sih setelah lulus SMA sampai tahun 2010. Aktif lagi karena diajak mancing di kolam monster sama adik,” tuturnya pada Mancing Mania.

    Kini ia sudah ketagihan mancing di laut juga. “Kalau mancing di laut benar-benar bisa merasakan kebahagian tersendiri. Apalagi ketika strike dan adu kesabaran dengan ikan yang kita dapat,” ujarnya. Menurutnya Teleng Pacitan, Cisolok Pelabuhan Ratu, Karang Tengah Binuangeun merupakan lokasi mancing di laut yang masih sangat potensial. Itu diakui oleh seorang angler yang biasa dipanggil Iyoo. Di tempat terse-but ia melakukan Casting dan Jigging dengan berbekal umpan Minnow, Spoon atau pun Jig.

    Iyoo selalu melakukan persiapan yang matang sebelum berangkat ke spot mancing laut. Ia akan istirahat yang cukup untuk kesiapan fisik. Tidak lupa bawa obat anti mabuk, dan selalu memantau perkiraan cuaca sebagai bentuk menjaga keselamatan. Tak kalah penting yaitu membawa life jacket untuk jaga-jaga kalau di kapal yang disewa tidak tersedia perlengkapan life jacket dan termasuk perlengkapan P3K sebagai antisipasi jika terjadi kecelakaan disaat mancing.

    Kebahagiaan saat memancing tidak selalu dirasakan saat mendapatkan tangkapan saja, disaat boncos pun Iyoo tetap bisa merasakan kebahagiaan tersendiri. Ketika ia dapat melihat dan mengagumi keindahan alam ciptaanNYA. “Di saat seperti ini kita bisa intropeksi diri, dan menyadari bahwa kita amat sangat kecil,” ungkapnya lebih lanjut.

    Ketika ditanya kenapa bisa ikutan dalam program We Are The Champion, Iyoo

    Best Post of The Month April 2016Agus Suryo

  • |edisi #261 37

    KILASAN

    menyampaikan kepada MM, “Saya suka baca-baca mancingmania.com dan saya coba ikutan program We Are The Champion mancingmania.com. Sebetulnya cuma ingin ber-bagi kebahagiaan dengan pemancing pemula lainnya, menceritakan bagaimana rasanya strike ikan di spot yang belum pernah saya kunjungi bersama pemandu mancing yang juga baru saya kenal.

    Iyoo yang merasa dirinya masih pemancing pemula hanya bisa kasih saran, “Walau keinginan mancing sudah menggebu-gebu, tetaplah melihat kondisi cuaca. Jangan lupa membawa life jacket (jaket pelampung), dan gunakan kapal yang benar-benar kita ketahui kondisinya.”

    Baiklah bung Iyoo, terima kasih atas partisipasinya dalam program We Are The Cham-pion, dan selamat atas kemenangannya, semoga hadiah dari mancingmania.com bisa bermanfaat ya bung. Salam strike!

  • |edisi #261 38

    KILASAN

    Selfie of The Month April 2016Ana Marliana

    Sudah 3 tahun ini Ana Marliana menggeluti hobi memancing. Lady angler asal Mataram Nusa Tenggara Barat ini belajar memancing dari sang suami. Tiap kali sang suami akan trip mancing ke laut, Ana selalu diajak, inilah awal ia mengenal dunia memancing.

    Laut adalah lokasi mancing yang digemarinya, ‘‘Sensasinya sangat nikmat, apalagi saat moment strike’’ ungkapnya pada Mancing Mania (MM). Teknik yang biasa dilaku-kannya adalah light jigging dan dasaran dengan menggunakan umpan udang hidup.

    Menurut Ana spot di wilayah Nusa Tenggara Barat sangat potensial. Sebut saja spot Grupuk di selatan pulau Lombok atau ada juga spot Bangko-bangko di barat daya pulau Lombok. Kira-kira apa saja yang dipersiapkannya ketika akan berangkat trip? Mba Ana menjelaskannya kepada redaksi MM, ‘‘Selain piranti mancing, pasti-nya saya mempersiapkan kebutuhan logistik dan yang utama juga memperhatikan kondisi cuaca di laut’’. Mba Ana menambahkan lagi, ‘‘Pilihlah waktu yang tepat untuk pergi mancing di laut, pelajari pasang surut laut, prakiraan cuaca, selalu bawa baju pelampung untuk keselamatan, perhatikan juga kelayakan boat yang digunakan’’. Ru-panya Lady Angler yang satu ini sangat memperhatikan kondisi keselamatan, kiranya ini juga selalu menjadi perhatian buat kita semua.

    Oke deh mba Ana, terima kasih atas keikut sertaannya dalam program We Are The Champion mancingmania.com. Semoga sukses untuk kegiatan-kegiatannya termasuk mancingnya.

  • |edisi #261 39

    http://www.anekarayapancing.com

  • |edisi #261 40

    http://www.maguro-fishingproduct.com

  • |edisi #261 41

    SIMPUL

    Simpul yang mirip dengan braid snell ini merupakan salah satu varian simpul yang bisa diterapkan pada saat ikan lagi frenzy, dan simpul ini juga cocok digunakan oleh para pemula mancing karena prosesnya yang sederhana dan cepat.Mau coba? Ikuti langkahnya :

    SILLY SNELLSIMPUL YANG BODOH

    1.

    2. 3.

    4.

    1. Masukan senar dari arah belakang eye pada mata kail dan lilitkan senar ke batang mata kail. Pastikan para mania melilitkannya dengan jarak yang agak jauh.

    2. Selanjutnya, lilit balik ke atas batang mata kail.

    3. Buat beberapa lilitan lalu selipkan ujung senar ke lubang seperti pada gambar.

    4. Terakhir, geser lilitan sambil menarik ujung senar sampai simpul mengencang.

  • |edisi #261 42

    UMPAN PRAKTIS GALAPUNG IKAN MASUMPAN

    Ada banyak cara yang dapat digunakan untuk membuat sebuah ramuan umpan yang khas dan mudah dikenali ikan. Tanpa umpan rasanya sulit untuk mendapatkan ikan. Maka berbagai ramuan dari bahan-bahan terpilih terus saja diburu dan dicari kalangan mania mancing. Berikut kami berikan resep umpan yang praktis.

    Bahan-bahannya :5 butir telur ayam1 sachet susu dancow1 bungkus santan kara2 ons kroto1 bungkus katulampa1 kaleng deho

    Cara Membuat :Siapkan wadah masukkan telor, susu, santan, dan katu-

    lampa kemudian diblender hingga halus, setelah itu pinda-hkan ke baskom lalu campurkan adonan tadi dengan kroto. Setelah tercampur rata barulah adonan umpan dimasukkan kedalam plastik. Kemudiandikukus selama 1 jam, setelah adonan umpan siap barulah kita berikan dehonya, silahkan mencoba.lgani

  • |edisi #261 43

    TIPS & TRIK

    Kesuksesan saat memancing tentunya sangat kita harapkan, apalagi kalau trip membelah samudera. Oleh karena itu para mania mancing tentunya harus memahami terlebih dahulu piranti yang akan digunakannya.

    Pada mancing popping, keseimbangan pada piranti pancing sangat diperlukan. Keseimbangan itu dipengaruhi oleh berat

    popper dan lureweight yang tertera pada joran para mania.

    Beberapa hal yang harus para mania perhatikan antara lain:

    - Penggunaan popper diatas maupun dibawah spesifikasi yang tertera pada joran akan mempengaruhi kenyamanan dan keamanan para mania, terutama pada saat popper dilemparkan. Keterangan lureweight yang tertera di blank joran wajib diperhatikan.

    - Kelenturan joran juga berpengaruh, karena ada beberapa popper yang tidak memerlukan sentakan berlebihan dan berakibat sulitnya memainkan popper apabila para mania menggunakan joran popping yang kaku.

    - Tentukan kemampuan reel menggu-lung senar dengan menghitung berapa cm dalam satu kali putaran handle reel. Hal ini berkaitan dengan pemilihan piranti reel dan popper yang akan mania gunakan.

    Karena adanya tipe popper seperti pen-cil popper type floating yang memerlukan kecepatan retrieve yang tinggi, maka para mania harus menyesuaikan kemampuan reel menggulung senar.lditulis ulang dari www.mediapancing.com

    SUKSES POPPING DENGANPIRANTI YANG TEPAT

    Piranti yang tepat menentukan kesuksesan memancing.MM

  • |edisi #261 44

    BEDAH PIRANTI

    Mata kail keluaran merk Hinomiya merupakan mata kail yang berbahan carbon, mata pancing yang tajam serta hook up yang sempurna, mata kail ini bisa digunakan untuk mancing saltwater maupun freshwater dan juga terdapat berbagai macam ukuran, harga untuk mata kail ini sebesar Rp. 10.000,-.larp

    Kembali Exori mengeluarkan joran sambung 2 yang dipe-runtukkan untuk pemancing ikan mas dan pemancing ikan lele, joran yang terbuat dari bahan mix carbon dengan tip section carbon solid yang kuat. Terdapat 6 cincin dengan bahan cincin dan reel seat dengan kualitas baik. Harga berkisar Rp. 170.000,-.lrn

    Reel keluaran merk Penn full metal body, rigid resin RR30 techno balanced rotor, cnc gear technology machined brass pinion and aluminium driver gear, HT 100 carbon fiber drag washers, instan anti reserve bearings, super-line spool, 8 sealed stainless steel ball bearing. Harga kisaran Rp 3.500.000,.lsmg

    Joran Maguro Jigging dibuat dengan bahan carbon berkualitas tinggi, dilengkapi dengan ring fuji SIC, siap menghajar ikan-ikan monster dan sudah terbukti kualitas nya. tersedia 3 ukuran sebagai pilihan anda. Harga Berkisar Rp 2.225.000,-.ldp

    HOOK CHINU – R HINOMIYA

    EXORI TALENT & TARGET

    PENN CLASH

    MAGURO DRACULA

    Model Number Size

    Chinu - R 4,5,6,7,8,9,10,11,12,13,14,15

    Model Number Rod Length (m) No.Of Section Type

    Exori Talent 135,150,164 2 Spinning

    Exori Target 135,150,164 2 Spinning

    Model Length Section Lure Weight (gr) PE Max Max Drag Action

    MD JR2-4 168 CM 2 (Butt Section) 300 Gr 4 12 kg Medium Heavy

    MD JR2-6 168 CM 2 (Butt Section) 400 Gr 6 15 kg Medium Heavy

    MD JR2-8 150 CM 2 (Butt Section) 500 Gr 8 18 kg Medium Heavy

    Model Number Line Capacity Mono [ No.lb / yds ] Line Capacity Braid [ No.lb / yds ] Weight (g) Gear Ratio

    CLA4000AU 8/270,10/220,12/165 15/360,20/260,30/185 303 6.2 : 1

    CLA6000 15/335,20/230,25/210 30/490,40/390,50/335 595 5.6 : 1

  • |edisi #261 45

    INFO PRODUK

    KAMIKAZE ASTON SURF 9000

    Kamikaze memperkenalkan produk terbarunya reel spinning yang berbahan aluminium spool, instant anti reserve, peralatan cadangan daya penggerak gigi untuk kekuatan tinggi, coiled bail spring, right/ left interchangeable handle. Harga berkisar Rp 1.000.000,-.lsmgModel Number Line Capacity [ No.mm / m ] Weight (kg) Ball Bearings

    Aston Surf 9000 0.40/350, 0.45/270,0.55/180 0.68 10 + 1

    Kaizen Tackle Box bersusun dapat menyimpan semua keperluan memancing anda,mulai dari kili-kili hingga spool cadangan karena memiliki beberapa tray/rak bersusun dan 1 kompartemen besar di bagian bawah. Selain untuk memancing, benda yang juga disebut sebagai utility box atau kotak seba-guna ini juga bisa digunakan untuk menyimpan benda-benda seperti peralatan listrik dan lain lain. Harga berkisar Rp 175.000,-.ldp

    8 – Power Ring keluaran Relix mempunyai kegunaan untuk tempat assist jigging hook, yang berbahan stainless steel yang cocok digunakan untuk mancing dilaut, kuat dan praktis. Harga berkisar Rp. 27.000,-.larp

    KAIZEN TACKLE BOX

    8 – POWER RING RELIX

    Model Type Tray / Rak Color Panjang Lebar Tinggi

    6100 Small 1 Red/Green/Yellow 33 17.5 14

    6200 Medium 2 Red/Green/Yellow 34 18.5 17

    6300 Large 3 Red/Green/Yellow 41 20 19

    Model Number Size

    8 Power Ring M, L

  • |edisi #261 46

    http://www.anekarayapancing.com

  • |edisi #261 47

    http://www.anekarayapancing.com

  • |edisi #261 48

    LIPUTAN KHUSUS

    PENUTUPAN ROAD SHOWSHIMANO DI TAHUN 2016Hotel Ciputra - Jakarta

    Safari pemasaran dan peragaan suatu produk (road show) ke berbagai kota-kota besar dalam rangka memperluas pasar dan mengenalkan produk-produk baru kepada masyarakat sangatlah dianjurkan. Hal ini berlaku secara umum bagi peru-sahaan yang memproduksi suatu barang atau jasa. Tentu saja kiat ini merupakan jurus yang jitu untuk meningkatkan jumlah pengunjung dan volume penjualan atas produk-produk yang ditawarkan. Peralatan/perlengkapan memancing yang cukup dike-nal oleh masyarakat dengan merek dagang Shimano. Pada hari Minggu, 15 Mei 2016, PT Aneka Raya Pancing kembali menggelar acara bertajuk “Shimano Open House” berlokasi di kawasan usaha yang sangat strategis dan mudah dijangkau oleh lapisan masyarakat dariberbagai penjuru jabode-tabek, lokasinya berseberangan dengan Kampus Universitas Trisakti dan Kampus Universitas Taruma Negara, tepatnya di Hotel Ciputra, Lantai 5, Ruang Victory, Jl. Letjend. S. Parman, Grogol, Jakarta,

    Kota-kota yang ditempuh dalam kegiatan safari pemasaran (road show) adalah Kota Denpasar, Surabaya, Medan, dan berakhir di Ibukota Negara, Jakarta.Demikian menurut penuturan Hariwanli Suparta yang akrab

  • |edisi #261 49

    LIPUTAN KHUSUS

    disapa Pak Alip, ketika kami hubungi via telepon saat berada di ruang kerjanya di kawasan Bandengan Utara, Jakarta. Minat masyarakat, pengunjung, transaksi pembelian cukup tinggi dan mengalami peningkatan jika dibandingkan bebe-rapa kota-kota sebelumnya. Secara kasat mata,hal ini dapat terlihat ketika penulis berbincang-bincang dengan beberapa orang pembeli, tak sedikit mereka (pengunjung/pembeli) telah memegang lembar kupon lucky draw berjumlah belasan lembar. Ini terbukti tatkala menjelang penutupan, seorang pengunjung (dr. Kusuma) didaulat untuk mengambil kupon lucky draw dari dalamkotak, terpaksa harus mengurai kupon yang dilipat menjadi satu-kesatuan. Artinya jumlah kupon yang dilipat tersebut adalah milik satu orang dan ada beberapa lipatan yang harus diurai oleh Bu Dokter. Sedangkan untuk satu kupon bernilai untuk pembelian satu juta rupiah (Rp 1 Juta). Di sini menunjukkan bahwa volume penjualan dan pembelian mengalami peningkatan yang sangat berarti (signifikan).

    Shimano Open House yang diselengga-rakan di Jakarta, merupakan acara penye-lenggaraan yang pungkasan (terakhir) di tahun 2016, mengingat beberapa kota sebe-

    lum telah dilampaui sebagai titik awal road show, seperti kota Denpasar, Surabaya, Medan, dan terakhir di Jakarta. Pagelaran produk Shimano di Hotel Ciputra dimulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 18.00 petang. Pada sesi pertama yakni pukul 10.00 WIB, berbagai teknik penjualan melalui promo dan potongan harga (discount) hingga 50% lebih, potongan harga dikumandangkan oleh Penyelenggara dengan menjual Combo Set

    Foto para peserta sedang asyik memilih joran shimano.SUBAGYO

  • |edisi #261 50

    LIPUTAN KHUSUS

    yang berisi satu set perlengkapan mancing dari Shimano siap pakai yang awalnya (di toko) dibandrol dengan harga Rp. 600 ribu, dalam open house dijual hanya Rp. 250 ribu. Pasca discount combo set dilanjutkan dengan menyelenggarakan promo penjua-lan goodie bag yang berisi berbagai jenis produk Shimano seperti: lure, kenur/senar, kaos oblong/T shirt, dan topi. Tak ayal lagi, berbagai strategi penjualan tersebut laris manis bagaikan penjualan kacang goreng di saat pasar malam. Total harga sebenarnya goodie bag Rp. 600 ribu, tetapi pada saat di acara open house hanyaRp. 250 ribu.

    Ketika rehat mencicipi snack di siang hari (penulis-red) menyempatkan ngobrol-ngo-brol dengan pengunjung/pembeli, terhadap event open house yang diselenggarakanoleh Shimano. Secara umum tanggapan mereka sangat mendukung atas terselenggaranya acara ini. Masalah produk mutu tidak diragukan lagi dan harga sangat kompetitif dengan produk-produk sejenis dari pabrikan lain. Tepat pukul 15.00 WIB penyelenggara mengumumkan digelarnya acara lelang pro-duk-produk Shimano berupa Joran dan ril:- Jenis barang seharga Rp. 2.881.000,00 menjadi Rp. 2.000.000,00- Jenis barang seharga Rp .4.000.000,00

    menjadi Rp. 2.000.000,00- Jenis barang seharga Rp. 4.700.000,00 menjadi Rp. 2.000.000,00- Jenis barang seharga Rp. 3.600.000,00 menjadi Rp. 2.400.000,00Dalam lelang ini ada penambahan Rp. 100 ribu pada transaksi akhir yang ditanggung oleh pembeli.

    Menjelang pukul enam sore pengunjung yang telah mengantongi lembar-lembar kupon undian Lucky Draw mulai memadati kursi-kursi yang mengelilingi meja bundar yang disediakan oleh penyelenggara untuk menyaksikan acara yang sangatmendebar-kan, yakni pembukaan kotak keberuntungan siapa saja yang akan ketiban wangsit dari “Dewi Fortuna”. Tidak terduga .., ada seorang pengunjung yang diayomi oleh Dewi Fortuna sebagai mana dua tahun yang lalu di bulan Mei 2014 di Pluit Junction, Jakarta. Dia mendapat Lucky Draw hadiah pertama, berupa ril Shimano, type Twin Power 4000 HG, yakni Darmadi.

    Hariwanli Suparta memberikan sambutan dalam rangka penutupan Shimano Open House dan menyampaikan terima kasih atas partisi-pasi dan kunjungan inis ehingga open house ini terselenggara sangat semarak. Dan …, sampai jumpa di tahun mendatang.lSubagyo

    Pak Alip saat mempresentasikan produk shimano.SUBAGYO

  • |edisi #261 51

    EVENT

    MANCING BARRAMUNDIDI PESISIR PANTAI

    Festival mancing barramundi Cirebon yang diadakan oleh komunitas man-cing mania Cirebon dan Dit Polair Polda Jabar yang bekerjasama dengan toko pancing ternama di Jakarta, yaitu Aneka Raya Pancing. Adapun merk-merk yang berpartisipasi Shimano, Hinomiya, Relix, Starlit.

    Sabtu 30 April 2016 para peserta festival mancing barramundi berkumpul dipesisir pantai Cirebon untuk registrasi ulang yang dibuka pada jam 14.00-17.00 kemudian dilanjutkan dengan foto bersama dan technical meeting. Event ini diikuti sekitar kurang lebih 400 orang peserta yang berasal dari Jadebotabek, Karawang, Ciamis, Sumedang, Bandung, Brebes, Tegal, Pekalongan, Kaliwungu, Weleri, Kendal dan Cilacap yang terdiri dari 20 komunitas mancing yang tersebar dipulau jawa.

    Jam 19.00 pelepasan keberangkatan para peserta menuju area spot break water laut Cirebon (jongor hijau/jongor merah) menggunakan perahu yang telah disediakan oleh panitia penyelenggara. Jam 21.00 festival mancing barramundi dibuka oleh Kom Pol Ade Rohendi dari Dit Polair Polda Jabar.

    Cirebon

  • |edisi #261 52

    EVENT

    Juara Utama

    Juara Harapan

    Peserta hanya boleh menggunakan 1 joran dengan maksimal 2 mata kail atau joran cadangan jika joran yang diguna-kan mengalami kerusakan tetapi harus memberitahukan terlebih dahulu kepada panitia. Peserta juga dilarang mengguna-kan umpan buatan/minnow (jig, popping, casting) tetapi menggunakan udang hidup. Peserta festival mancing barramundi yang menggunakan joran lebih dari satu akan didiskualifikasi. Tehnik yang digunakan dalam festival barramundi Cirebon adalah klewer (glosor) dan pelampungan. Ikan yang ditimbang terberatlah yang menjadi pemenangnya. Hadiah yang diberikan oleh Aneka Raya Pancing berupa hadiah utama berupa 1 set alat pancing (reel dan joran), serta aneka doorprize dari Shimano dan Hinomiya.

    Menurut penuturan salah seorang perwakilan dari pihak sponsor Aneka Raya Pancing festival mancing barramundi bertujuan memperluas jaringan komunitas mancing barramundi didalam kota dan diluar kota serta memperkenalkan merk piranti pancing yang ada di toko Aneka Raya Pancing.

    Malam semakin larut peserta masih bersemangat mengikuti event ini biarpun

    mata mulai lelah, keesokkan harinya panitia mengumumkan bahwa lomba akan berakhir jam 08.00 dan mengumumkan bahwa yang menjadi juara dalam festival mancing barramundi atas nama Alim memperoleh 1 set piranti pancing berupa 1 buah joran tegeg Shimano Aerocast surf acsf 425 cxg dan 1 buah reel Shimano Aernos 4000 dengan berat ikan 1.50 kg. lSeperti diceritakan oleh nia kepada redaksi mm

    KategoriJuara I BarramundiTerberat 1

    Juara II BarramundiTerberat 2

    Juara III BarramundiTerberat 3

    HadiahReel Shimano Aernos 4000 + Joran Shimano Aerocast Surf ACSF 425 CXG

    Reel Shimano Sahara 4000 HG + Joran Shimano Surfleader FV 07 – 405 CXT

    Reel Shimano Accort 4000VX + Joran Shimano Holiday Surf Spm 365 FXT

    Nama PemenangAlim

    Senadika

    Dian

    Berat Ikan1.50 gram

    0.72 gram

    0.66 gram

    KategoriJuara Harapan I

    Juara Harapan II

    HadiahReel Shimano Siena 4000 FE + Joran Hinomiya Javelin 390Reel Shimano Aernos XT 5000 + Joran Hinomiya Typhoon 360

    Nama PemenangBudi

    Sunanto

    Berat Ikan0.60 gram

    0.56 gram

  • |edisi #261 53

    EVENT

    KOPDAR NEGEG HINOMIYABARENG ANEKA RAYA PANCINGPulau Onrust - Kep. Seribu

    Salah satu toko pancing ternama di Jakarta dan juga terkenal dikalangan pemancing sebagai toko yang sering mensponsori lomba mancing, pemancing menyebutnya Aneka Raya Pancing. Kali ini Aneka Raya Pancing menyelenggarakan event mancing bersama dengan nama Kopdar Negeg. Acara ini akan diselengga-rakan di salah satu pulau dikawasan pulau seribu, nama pulau tersebut pulau onrust.

    Dalam event ini panitia penyelenggara menetapkan harga tiket sebesar Rp. 150.000/orang yang akan mendapatkan kaos, souvenir, makan siang serta ako-modasi pulang pergi tiket masuk pulau onrust. Satu hari sebelum hari pelak-sanaan kopdar panitia penyelenggara menyiapkan berbagai peralatan dan per-lengkapan yang akan dibawa antara lain : kaos, souvenir, atribut peserta, konsumsi, alat penimbangan ikan, atk, P3K, speaker, data peserta kopdar serta hadiah utama dan hadiah hiburan lainnya.

    Terdengar adzan subuh berkumandang di pagi yang cerah Minggu 01 Mei 2016, para peserta kopdar negeg sudah pada berkumpul di dermaga muara kamal untuk mendaftar ulang atau cek list peserta kopdar yang telah tercantum namanya,

  • |edisi #261 54

    EVENT

    respon para peserta yang mengikuti kopdar ini begitu banyak sekitar 171 peserta. Setelah selesai cek list peserta naik kapal menuju pulau onrust tempat pelaksanaan kopdar, setelah menempuh perjalanan kurang lebih setengah jam perjalanan akhirnya kami sampai dipulau onrust, kamipun mendaftar ulang kembali kemudian dibagikan kaos, souvenir dan nametag, sebelum acara mancing dimulai peserta briefing terlebih dahulu untuk mengetahui batasan-batasan mana saja yang boleh ditempati dan tidak boleh ditempati, serta umpan yang wajib digunakan pada kopdar ini umpan lumut hijau dan lumut merah dan juga tata cara penilaiannya antara lain: apabila ikan yang berhasil hook up ditunjukkan ke panitia kemudian ditimbang berat ikan yang didapatkan. Peserta yang mengikuti kopdar ini dari wilayah Jadebotabek, Batang maupun Surabaya.

    Setelah briefing selesai peserta lang-sung menempati tempat yang disediakan panitia.Tepat pada jam 07.00 WIB acara kopdar negeg dimulai para peserta mulai melemparkan joran tegegnya ketempat dimana ikan-ikan bersembunyi. Dalam acara kopdar negeg ini merk-merk yang

    berpartisipasi dari Aneka Raya Pancing Shimano, Hinomiya, Relix dan Starlit, menurut penuturan salah satu panitia acara kopdar negeg bertujuan untuk men-sosialisasikan peserta kopi darat negeg dengan menjalin kedekatan antar peserta negeg dengan panitia penyelenggara dan disamping itu juga ingin memperkenalkan piranti negeg yang bisa didapatkan di toko Aneka Raya Pancing dan dengan adanya acara kopdar ini mancing negeg juga bisa dikenal dikalangan pemancing.

    Suasana negeg para angler pada saat lomba berjalan.MIMIN

  • |edisi #261 55

    Pada jam 07.24 Babeh 1 berhasil hook up ikan baronang tompel beratnya 386 gram. Hari semakin siang ikan yang didapatkan peserta mulai beragam mulai dari baronang tompel, baronang angin, baronang batik, baronang jalu. Tepat jam 13.00 panitia mengumumkan acara kopdar berakhir, dan inilah para pemenang yang berhasil mendapatkan Hadiah utama berupa joran tegeg Shimano Liang Feng 185 H/540 atas nama awi 22 berat ikan 450 g ikan yang didapatkan baronang tom-pel.lseperti yang diceritakan mimin kepada redaksi mm

    Juara Utama

    KategoriJuara 1 BaronangTerberat 1

    Juara 2 BaronangTerberat 2

    Juara 3 BaronangTerberat 3

    Juara 4 BaronangTerberat 4

    Juara 5 BaronangTerberat 5

    HadiahJPO Shimano Liang Feng 185H

    RJPO Hinomiya Soldier 540

    JPO Shimano Catana GS 5406

    JPO Hinomiya Stacia 4506

    JPO Hinomiya Stacia 360

    Nama PemenangAwi 22

    Obet 22

    Babeh 1

    Erwin

    Dony

    Berat Ikan 450 gr

    393 gr

    386 gr

    184 gr

    130 g

    SpeciesTompel

    Tompel

    Tompel

    Tompel

    Angin

    Waktu09.50

    10.03

    07.24

    08.50

    12.10

    Juara Tambahan

    KategoriSpecies 1 Baronang Batik

    species 2 Baronang Jalu

    HadiahJPO Hinomiya Soldier 450

    JPO Hinomiya Stacia 450

    Nama PemenangHeri Caplank

    Zainudin

  • |edisi #261 56

  • |edisi #261 57

    http://www.duniapancingindonesia.com

  • |edisi #261 58

    KOLOM MEDIA PANCING

    MENGENAL 3 JENIS POPPER

    Sosok seorang Amin Maulani tentunya sudah tidak asing khususnya bagi pemancing saltwater. Sejak tahun 2010 mulai menggeluti mancing khususnya saltwater. Pria kelahiran Nganjuk dan penikmat rokok A-Mild ini rupanya seorang rocker.

    Di pertengahan tahun 2015 Om Amin mulai menulis. ‘‘Yang saya tulis di artikel itu adalah wujud dari keinginan sharing saya kepada temen-temen, tetapi saya kan sebagai manusia punya keterbatasan’’.

    Om Amin sangat welcome kalo ada temen-temen yang juga bersedia sharing informasi untuk melengkapi tulisannya ataupun koreksi atas tulisannya.

    ‘‘Dengan menulis saya menjadi lebih bisa menikmati mancing dan menghilangkan kejenuhan di hobi mancing itu sendiri’’.

    Hai para mania mancing, mulai edisi sekarang kami akan terbitkan juga artikel yang bersumber dari Media Pancing. Baca lebih lengkap artikelnya di www.mediapancing.com1. Chugger/splashing (Popper)

    Popper jenis Chugger baik digunakan pada saat kondisi air flat (tenang tidak berom-bak), splashnya bisa terlihat bagus, kelema-hannya popper dengan Churger agak berat saat dimainkan semakin besar dan dalam churgernya semakin berat saat di retrive, butuh tenaga lebih ketika popping, karena mulutnya yang seperti cawan menahan balik air kedepan, teknik retrive nya dengan dihentak-gulung-hentak-gulung.2. Popper tipe Pencil

    Popper tipe pencil berada di permukaan air, cara retrivenya setelah cast digulung dengan cepat.3. Swimmer (Stickbait)

    Lure jenis ini dapat dilihat dari bentuk mulutnya yang kecil, dan umumnya rata, “swimmer” dari namanya kita bisa simpulk-an umpan ini berenang layaknya “perenang” banyak sekali actionnya ada yang kanan

    kiri-kanan kiri, zig zag, atau joget ada yang kepalanya anggut-anggut atas bawah, ada juga yang lurus aja saat ditarik seperti Tor-pedo. Tergantung bentuk nya dan bagaimana memainkannya. Lure Swimmer ini sangat bagus untuk menggoda ikan ikan seperti GT, YFT, Tenggiri, Bluefine travelly, Talang talang, rainbow runner, Baracuda dan lain lain. Lure ini baik digunakan pada kondisi air choppy, dimana kondisi air tidak menentu, berombak. Baca artikel lebih lanjut disini

    Chugger/splashing (Popper) Pencil

    Swimmer (Stickbait)

    Profile Amin Maulani

    http://www.mediapancing.comhttp://www.mediapancing.com/2016/05/mengenal-karakter-lure-untuk-popping.html

  • |edisi #261 59

    #TRENDING TOPIC

    Beberapa waktu lalu, situs website kami www.mancingmania.com ber-bagi informasi mengenai perangkat fish finder yang berjudul “Yuk, Coba Tablet Jadi Fish Finder” mengundang banyak tanggapan positif dari para mania melalui akun media sosial yang kami miliki.

    Mulai dari tempat dimana para mania bisa membeli perangkat fish finder-nya,

    sampai ke cara penggunannnya para mania masih bertanya-tanya.

    Saat ini sudah tidak aneh lagi semua orang memiliki smartphone atau tablet. Yang menarik dikalangan pemancing, perangkat tersebut bisa digunakan juga sebagai penunjang hobi mancingnya yaitu fish finder.

    Perangkat tambahan semacam sonar perlu mania miliki. iBobbler, Deeper, dan Fish Hunter adalah beberapa produsen yang sudah banyak dikenal.

    Bagaimana cara menggunakannya? Kaitkan terlebih dahulu perangkat sonar

    yang mania miliki dengan tali atau bisa juga menggunakan piranti mancing yang tidak terpakai. Hal tersebut dilakukan agar para mania mudah untuk mengambil perangkat sonar dari air dan kita bisa lemparkan perangkat sonar yang jauh.

    Lalu dengan fungsi bluetooth, smart-phone atau tablet bisa menerima infor-masi yang dikirimkan oleh perangkat sonar dari kejauhan.

    Perangkat smartphone atau tablet dengan sistem operasi iOS dan Android

    YUK, COBA TABLET JADI FISH FINDERmenjadi syarat wajib para mania.

    Dimana kita bisa beli perangkat sonar-nya?

    Para mania bisa menemukan perangkat sonar dengan mengunjungi situs jual-beli online dengan pencarian “fish finder”.

    Baca lengkap artikelnya “Yuk, Coba Tablet Jadi Fish Finder’’.

    http://www.mancingmania.com/single-article-673-yuk-coba-tablet-jadi-fish-finder.htmlhttp://www.mancingmania.com/single-article-673-yuk-coba-tablet-jadi-fish-finder.html

  • |edisi #261 60

    http://www.pusatpancing.co.id

  • |edisi #261 61

    BELANJA

    MEMBERIKAN SPONSORPERLOMBAAN MANCINGToko Aneka Pancing

    Toko pancing satu ini berdiri sejak tahun 2003 yang terletak di daerah Medan Timur, lebih tepatnya di jalan Prof. H.M Yamin No. 259, dengan luas toko kurang lebih168 m2. Ditoko ini tersedia berbagai macam piranti pancing mulai dari piranti laut, kolam, danau, rawa, sungai serta beragam umpan dan aksesories mancing lainnya.

    Harga jual ditoko ini beragam mulai dari yang termurah sampai yang termahal pun ada. Produk -produk yang dijual antara lain Shimano, Exori, Relix, Shino, Daiichi, Carbon, Ultimate dan lain-lain. Aneka pancing buka setiap hari Senin-Jumat jam 08.30-17.30 dan hari Sabtu jam 08.30-16.30. Para pegawainya pun melayani dan menjelaskan secara rinci kebutuhan apa yang customer perlukan ketika bertanya, serta melayani pembelian grosir untuk wilayah Aceh, Sumatera Utara, Suma-tera Barat, Riau dan Jambi, selain menjual produk toko ini memberikan fasilitas service atau reparasi produk apabila salah satu piranti pancing customer mengalami kerusakan baik reel ataupun joran. Aneka pancing juga menyediakan sparepart reel dan joran Exori, juga ada diskon khusus bagi produk-produk tertentu. Dan juga mensponsori beberapa per-lombaan mancing tergantung kepada panitia lomba pada kolam pancing tertentu.lmm

  • |edisi #261 62

    PERNIK

    Tak akan ada habisnya jika kita menggali satu persatu kekayaan Maritim yang kita miliki. Beberapa bulan lalu, Bio-diversitas Kelautan Nusantara membeberkan kabar penemuan spesies ikan eksotis terbaru dari keluarga paracheilinus atau dikenal juga flasher wrasses.

    Tiga jenis ikan baru ini memiliki nama ilmiah paracheilinus alfiani, paracheilinus paineorum dan paracheilinus xantho-cirritus. Masing-masing spesies punya keunikan masing-ma-sing, paracheilinus alfiani memiliki warna dan bentuk paling mencolok yang ditemukan di Pulau Lembata.

    3 SPESIES IKAN CANTIK BARU DI INDONESIA

    Sedangkan paracheilinus paineorum dan paracheilinus xan-thocirritus memilki perbedaan ciri tubuh, yaitu terdapatnya sirip punggung merah cerah dan kining agak kemerahan. Sirip tersebut memiliki ukuran maksimal 70 mm.l(http://www.goodnewsfromindonesia.org/2016/02/27/3-spesies-ikan-eksotis-baru-ditemukan-di-indonesia)

    Paracheilinus alfiani Paracheilinus paineorum Paracheilinus xanthocirritus

    http://www.duniapancingindonesia.com

  • |edisi #261 63

  • |edisi #261 64

    RAGAM

    l Awang: 0815 1461 9512 / 70280513GPS, FF, Dapur, WC.

    l T. Fajar: 0818828526 (www.fishing-mancing.com) P13,5 M & L2M Mesin 40Pk x 2, GPS, FF, WC.

    l Bule: 0857 1153 9299/ 0856 9344 0788

    l Km.TDJ 1 : Kapten Adul 0858 1024 8735l Km.TDJ 2 : Kapten Tono 0815 1416 7050l KM. Tanjidor 1 dan 2 : Bang Iway 0888 1184 233

    Suatu hari, seorang anak memanjat pohon mangga, hendak mencuri mangga. Tiba-tiba, ia kepergok sama yang punya pohon.Pemilik pohon: Hei, sedang apa kamu disitu?Anak: (Menjawab dengan gugup) Anu Pak. Saya lagi cari sarang burung.Pemilik pohon: Buat apa?Anak: (Tambah gugup): Eee... buat bikin rujak Pak.

    Suatu hari 4 Tanaman dikebun tengah bercakap-ca-kap.Jamur : ‘‘Aku mirip Payung’’Brokoli : ‘‘Aku mirip Pohon’’Bunga Matahari : ‘‘Aku mirip Matahari’’Terong : ‘‘Teman-teman, bisa ga Ganti topik bicara-nya’’

    l Ocim : 0878 8131 4960

    l Km. Jagat dan Surya 2 : Uus 0852 1939 2944

    l Pak To: 0852 5765 9860

    l Km Berdikari: Johan 0812 726 5522

    l Belanting Fishing : 0821 4449 3081

    l Teddy Nugroho : 0821 9902 7744

    TANJUNG PASIR KOLAM PEMANCINGAN BAWAL

    PLTU ANCOL

    Mencuri Mangga

    LOMBA MIRIP SESUATU

    MUARA BARU

    BINUANGEUN

    PANARUKAN SITU BONDO

    BANDAR LAMPUNG

    NUSA TENGGARA BARAT - LOMBOK

    PAPUA - BIAK

    BELANJA ONLINEPRODUK MANCING

    Info Klub Mancing

    Info Kolam Pemancingan

    Banyolan

    Pemandu Mancing

    1. Kamifc, Jl. Lodan Raya Ancol Komp. Lodan Center Blok

    K No. 5-7 Jakarta Utara Telp. (021) 691 0050.

    2. Maguro Fishing Team (MFT), Komp. Sentra Latumeten

    Jl. Prof Dr. Latumeten No.50 Blok C 23/24 Telp +6221

    56975501.

    3. IFT Member komp.sentra latumeten jl. prof. dr.

    latumeten no. 50 blok aa 24 telp (021) 5694 2504.

    4. Mancing Bagan Mania, Jl. Raya Pasar Kemis RT 007/07

    (sebelah Bidan Hittoh A) Tangerang.

    5. Mancing Lestari Fishing Club (MLFC) komp.taman

    hidup baru blok III no.82 Pademangan Barat, Jakarta

    Utara telp 0821 1133 3332.

    6. Jakarta Fishing Club Jl. T no.7 rt 04/10 kebon baru /

    tebet/jakarta selatan telp (021) 828 25 71/ 0813 8979

    7819.

    1. Pemancingan Menteng Harapan-BKT Harapan Indah (depan pintu air BKT Harapan Indah) masuk melalui pinggir kali BKT harapan indah, telp 0811 854 290

    2. Pemancingan Rajawali d/a Komp. Arhanudri 1/ rajawali, Serpong Tangerang. Telp (021) 5421 2694/95

    3. Pemancingan Mina Puri d/a Pojok, Ciledug Tange-rang. Telp (021) 9424 0478/0888 8424 798

    4. Pemancingan Leker Jl. Kav. DKI ( belakang alfa-mart) Jakarta Barat. Telp (021) 9047 9130/ 0853 1036 5924

    5. Puspita Jl. Taman Kukila (samping futsal halim) pondok gede, Jakarta Timur Telp 0877 7770 6279/0813 9877 7559

    6. Pemancingan si bolang d/a Sentra primer (depan perum. era mas 2000/depan kantor walikota Jakarta Timur. Telp 0878 7837 3252

    www.sm-group.co.idwww.pusatpancing.co.id

    www.maguro-fishingproducts.comwww.kaizen-fishingproducts.comwww.anekarayapancing.com

    www.indonesiamemancing.comwww.duniapancingindonesia.comwww.okepancing.co.idwww.pancingbersama.com

    http://www.sm-group.co.idhttp://www.pusatpancing.co.idhttp://www.maguro-fishingproducts.comhttp://www.kaizen-fishingproducts.comhttp://www.anekarayapancing.comhttp://www.indonesiamemancing.comhttp://www.duniapancingindonesia.comhttp://www.okepancing.comhttp://www.pancingbersama.com

  • |edisi #261 65

    ADVERTISEMENT

    MAUPASANGIKLAN??

    Hub: 0812 889 44 555 / Pin Bbm 54ACD3C9

  • |edisi #261 66

    http://www.relixfishing.co.id

  • |edisi #261 67

    http://mancingmania.com

    COVER #261EDISI #261